Pos TNI AL Luwuk Bantu Evakuasi Kecelakaan Kapal KM Bonanza 02

BANGGAI, LIHATSULTENG.COM– Pos TNI Angkatan Laut (Posal) Luwuk di bawah jajaran Pangkalan TNI AL (Lanal) Palu bersama Tim Sar Gabungan bergerak cepat membantu proses Search and Rescue (SAR) terhadap kapal KM Bonanza 02 yang mengalami insiden mati mesin di perairan Balantak, Kabupaten Banggai, Rabu (19/11/2025).

Informasi awal diperoleh dari laporan masyarakat dan instansi terkait mengenai hilangnya kontak kapal KM Bonanza 02 di perairan Balantak. Menindaklanjuti laporan tersebut, personel Posal Luwuk segera berkoordinasi dengan Basarnas Luwuk, Polairud, serta unsur maritim lainnya. Menggunakan KN SAR Bhisma milik Basarnas, tim gabungan langsung bergerak menuju lokasi untuk melakukan upaya penyelamatan.

Komandan Lanal Palu melalui Danposal Luwuk memerintahkan pengiriman unsur dan personel ke lokasi guna membantu pencarian serta memastikan keselamatan seluruh awak kapal. Unsur SAR laut dikerahkan untuk melakukan penyisiran di sekitar titik koordinat terakhir kapal dilaporkan bermasalah.

Baca Juga : Banjir Bandang Terjang Desa Tamenusi Morowali Utara, Satu Tewas, Dua Luka-Luka

Dalam pelaksanaan operasi SAR, personel Posal Luwuk turut membantu evakuasi, pengamanan area, serta pendataan korban bersama tim gabungan. Upaya tersebut berhasil mempercepat proses penanganan di lapangan.

Komandan Lanal Palu, Kolonel Laut (P) Marthinus Sir mengapresiasi aksi cepat personel Pos TNI AL Luwuk dan seluruh unsur SAR yang terlibat. “Kesiapsiagaan dan kerja sama lintas instansi menjadi kunci keberhasilan dalam operasi penyelamatan di laut. Kami berkomitmen untuk selalu hadir dan membantu masyarakat dalam setiap kondisi darurat,” tegasnya.

Lanal Palu menegaskan akan terus memperkuat sinergi dengan Basarnas, Polri, pemerintah daerah, dan seluruh pemangku kepentingan terkait demi menjaga keamanan dan keselamatan pelayaran di wilayah Sulawesi Tengah.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *