Tim SAR Gabungan Bantu Cari Dua Nelayan Hilang Kontak di Perairan Teluk Tomini

LIHATSULTENG.COM- Tim SAR gabungan dikerahkan guna mencari dua nelayan yang dilaporkan hilang kontak di perairan Teluk Tomini, Kabupaten Parigi Moutong, Provinsi Sulawesi Tengah.

Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Palu, Muh. Rizal, mengatakan korban bernama Marzuki (50) dan Wisno Bahalamu (48). keduanya dilaporkan hilang setelah kapal rompon milik mereka putus dan hanyut.

“Informasi kejadian diterima dari Bapak Rahmat selaku pemilik kapal pada Kamis, 22 Januari 2026 pukul 08.12 Wita. Berdasarkan laporan tersebut, kapal rompon dilaporkan putus dan hanyut sejak Selasa, 20 Desember 2025 sekitar pukul 15.25 Wita, hingga saat ini belum diketahui keberadaannya,” kata Muh. Rizal dalam keterangannya Kamis pagi.

Rizal mengatakan upaya pencarian sebelumnya telah dilakukan oleh pihak keluarga serta nelayan setempat, namun hingga saat ini belum membuahkan hasil.

Baca Juga : Jelang PSU Parimo, Satgas Madago Raya Gandeng Tokoh Agama Perangi Hoax dan SARA

“Pada pukul 08.29 Wita, Tim Rescue dari Pos SAR Parigi diberangkatkan menuju lokasi kejadian menggunakan KM Aries (milik perusahaan), dan diperkirakan tiba pukul 12.29 Wita,” ujarnya

Operasi SAR melibatkan unsur Pos SAR Parigi, Pos SAR Luwuk, Polairud Parigi, Pos AL Parigi, BPBD, pihak perusahaan, serta nelayan setempat.

Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan, Muh. Rizal menyampaikan bahwa operasi pencarian akan dilakukan secara maksimal. Dia berharap kedua korban dapat segera ditemukan dalam keadaan selamat.

“Kami mengimbau kepada seluruh nelayan agar selalu memperhatikan kondisi cuaca, kelayakan kapal, serta melengkapi diri dengan alat keselamatan guna meminimalisir risiko kecelakaan di laut,” ucap Muh. Rizal

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *